Kampanye Alam "Dukuhseti Pati #RawatBumi: Pohon untuk Daerah Resapan Air di Desa Kami" | LindungiHutan
Gambar Kampanye
Kampanye Selesai

Dukuhseti Pati #RawatBumi: Pohon untuk Daerah Resapan Air di Desa Kami

Lia Sutiani

Lia Sutiani

0 pohon terkumpul dari 1,000 pohon

0 Donatur

Batas Donasi: 21 April 2019
Kampanye Selesai
Penanaman: 21 April 2019
Selesai Ditanam
Unduh LPJ

Belum ada kampanye terkait

Cerita
Pantau
Update
Kampanye dibuat 04 February 2019
Yuk bantu berdonasi pohon untuk daerah kami!
Hallo, perkenalkan nama saya Lia dari IPB, berasal dari Kecamatan Juwana, Pati. Saya adalah salah warga Pati yang mencoba peduli dengan lingkungan asal saya.

Pati adalah salah satu kabupaten di jawa tengah dengan ibukotanya Pati. Kabupaten pati memiliki luas 150.368 km2, yang berbatasan dengan laut jawa di utara, kabupaten Rembang di timur, kabupaten Blora dan kabupaten Grobogan di selatan, serta kabupaten Kudus dan Kabupaten Jepara di barat. Wilayah dengan ketinggian 0-100 mdpl merupakan wilayah yang sebagian besar dataran rendah sehingga potensial untuk menjadi lahan pertanian, namun beberapa lokasi di pati kehilangan daerah resapan air yang untuk mengairi sawah karena disebabkan hutan yang gundul.



Foto: banjir di Dukuhseti

Ada banyak sekali hutan yang masih gundul di Indonesia, salah satunya yang berada di Dukuhseti, Kabupaten Pati. Pada tahun 1997 terjadi penjarahan hutan yang menyebabkan hilangnya kehijauan hutan dan juga hilangnya daerah resapan air, sehingga sudah tidak ada lagi air yang dulu dapat mengairi sawah pada musim kemarau. Banyak petani yang mengeluhkan hal tersebut dikarenakan banyak modal yang harus dikeluarkan saat bertani contohnya saat kemarau petani harus menggunakan pompa mesin untuk mendapatkan air sedangkan sawah membutuhkan air yang cukup banyak. Lebih dari 2000 ha hutan di Dukuhseti tidak berhasil ditanami kembali, sebagai dampak tidak jelasnya kebijakan pemerintah. Sedangkan ketika musim hijan, sering terjadi banjir.

Mari seluruh masyarakat baik yang ada di Kabupaten Pati ataupun luar Kabupaten Pati untuk ikut serta dalam penanaman hutan yang gundul yang berada di Dukuhseti, Kabupaten Pati. Bersama-sama kita menanggulangi hutan yang gundul untuk daerah resapan air, yang dapat membantu para petani untuk mengurangi pengeluaran modal pada musim kemarau. Dengan tersedianya daerah resapan air yang luas, akan tersimpan banyak air saat kemarau melanda.



Foto: banjir di Dukuhseti

Selain untuk menyimpan air dalam tanah, kita juga dapat merasakan fungsi lainnya seperti, adanya hutan kita mendapat suplai oksigen yang lebih banyak, mengurangi efek rumah kaca, dan masih banyak lagi.(Susi)

Penanaman ini akan dilakukan bersamaan dengan momentum Hari Bumi yang jatuh pada tanggal 21 April 2019, yang oleh LindungiHutan dikemas melalui “Gerakan Rawat Bumi”.

Penanaman akan dilakukan di Hutan Dukuhseti, Pati. Besaran Donasi yang diperlukan untuk melakukan penanaman dan perawatan pohon adalah Rp 5.000/pohon.

Dengan Rincian :
  1. Biaya Bibit
  2. Biaya Tanam
  3. Biaya perawatan selama 1 Tahun (Update perkembangan pohon dapat dilihat di website ini)
  4. Update dilakukan selama 3 Bulan sekali
  5. Pengembangan Website Lindungi Hutan

Bagaimana Cara Berdonasi ??
  1. Klik Tombol Donasi
  2. Input Jumlah Pohon yang akan di donasikan
  3. Pilih Transaksi Pembayaran
  4. Konfirmasi
  5. Nama Anda Akan muncul di Halaman Donatur
  6. Selesai

Anda Juga dapat melakukan Gabung Aksi penanaman dengan melakukan pendaftaran di Tombol “Gabung Aksi”, biaya ditanggung peserta.
Salam Lestari !!
Data dan Emisi/Serapan Carbon dapat berubah sesuai data update dan usia pohon
06 Jul 2021
Campaign telah dilaksanakan 06-07-2021
0
Pohon Hidup
0
Pohon Mati
0.1cm
Diameter Pohon
0.1cm
Tinggi Pohon
100%
Perkembangan
04 Feb 2019
Update Kampanye Dimulai Nanti Pada Tanggal Pelaksanaan 21-04-2019
1
Pohon Hidup
0
Pohon Mati
0.1cm
Diameter Pohon
0.1cm
Tinggi Pohon
100%
Perkembangan
Gambar Monitoring

Belum ada dukungan dari Sahabat Alam

Belum ada dukungan dari Sahabat Alam

Hitung Emisi Karbon dengan Mudah dan Gratis

Melalui Imbangi, setiap pengguna dapat menghitung jejak karbon yang dihasilkan dan menyerapnya dengan langkah penghijauan bersama LindungiHutan

Hitung Jejak Karbon