Kampanye Alam "Aksi Tanam Pohon di Gunung Merapi" | LindungiHutan
Gambar Kampanye
Kampanye Selesai

Aksi Tanam Pohon di Gunung Merapi

Lindungi Hutan

Lindungi Hutan

0 pohon terkumpul dari 500 pohon

0 Donatur

Batas Donasi: 02 March 2018
Kampanye Selesai
Penanaman: 04 March 2018
Selesai Ditanam
Unduh LPJ
Cerita
Pantau
Update
Kampanye dibuat 29 March 2018
Gunung Merapiadalah gunung berapidibagian tengah Pulau Jawa dan merupakan salah satu gunung api teraktif di Indonesia. Lereng sisi selatan berada dalam administrasi Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, dan sisanya berada dalam wilayah Provinsi Jawa Tengah, yaitu Kabupaten Magelangdi sisi barat, Kabupaten Boyolali di sisi utara dan timur, serta Kabupaten Klatendi sisi tenggara. Kawasan hutan di sekitar puncaknya menjadi kawasan Taman Nasional Gunung Merapi sejak tahun 2004. Gunung merapi mempunyai ketinggian puncak 2.930 m dpl.


FOTO : GUNUNG MERAPI
Gunung ini sangat berbahaya karena menurut catatan modern mengalami erupsi (puncak keaktifan) setiap dua sampai lima tahun sekali dan dikelilingi oleh permukiman yang sangat padat. Sejak tahun 1548gunung ini sudah meletus sebanyak 68 kali. Kota Magelangdan Kota Yogyakarta adalah kota besar terdekat, berjarak di bawah 30km dari puncaknya. Di lerengnya masih terdapat permukiman sampai ketinggian 1700 m dan hanya berjarak empat kilometer dari puncak.

FOTO : ERUPSI GUNUNG MERAPI

FOTO : ERUPSI GUNUNG MERAPI Akibat erupsi Gunung Merapi Tahun 2010, menurut catatan Balai Taman Nasional Gunung Merapi diperkirakan mengakibatkan kerusakan total pada kawasan TNGM seluas kurang lebih 3000 hektar akibat awan panas dan seluruh kawasan TNGM tertutup abu vulkanik, tentunya kerusakan kawasan ini disertai kepunahan ekosistem yang ada di dalamnya terutama ekosistem pada kawasan yang terkena awan panas. Kawasan TNGM di Resort Cangkringan Kabupaten Sleman, Resort Kemalang Kabupaten Klaten dan Resort Dukun – Srumbung di Kabupaten Magelang mengalami kerusakan yang sangat parah, namun kawasan di wilayah Resort Pakem-Turi Kabupaten Sleman, Resort Musuk-Cepogo dan Resort Selo Kabupaten Boyolali kawasannya masih relatif utuh. Pada awal tahun 2011 Balai TNGM melakukan kegiatan penanaman sebagai bagian kegiatan restorasi. Tujuan kegiatan ini adalah sebagai berikut :
  1. Memulihkan secara cepat kawasan TNGM yang mengalami kerusakan akibat erupsi.
  2. Memberi rasa tenang kepada masyarakat dimana kawasan yang tadinya gundul karena terjangan material vulkanik sudah mulai di Tanami kembali.
  3. Menjawab dorongan masyarakat yang begitu kuat supaya kawasan TNGM cepat ditanami kembali.


FOTO : AKSI PENANAMAN DI GUNUNG MERAPI



FOTO : AKSI PENANAMAN DI GUNUNG MERAPI
Penanaman dilaksanakan pada kawasan TNGM yang sudah bisa ditanami kembali, dengan ciri-ciri kawasan yang terdampak erupsi dan sudah mengalami pembersihan akibat hujan dari sisa material erupsi berupa abu dan pasir sehingga lapisan tanah sudah terlihat, adapun pola penanaman adalah :
  1. Penanaman pada jalur batas kawasan terutama yang pal batasnya hilang
  2. Kawasan wisata alam di dalam Kawasan TNGM
  3. Kawasan yang dekat dengan pemukiman
  4. Kawasan TNGM yang dekat dengan sumber mata air

Melalui Kampanye penanaman ini Tim Lindungi Hutan di Kawasan Gunung merapi yang akan dilaksanakan pada 2 Sebtember 2018. Besaran Donasi yang diperlukan untuk melakukan penanaman dan perawatan pohon adalah Rp 30.000/pohon.

Dengan Rincian :
  1. Biaya Bibit
  2. Biaya Tanam
  3. Biaya Acir
  4. Biaya perawatan selama 1 Tahun (Update perkembangan pohon dapat dilihat di website ini)
  5. Update dilakukan selama 3 Bulan sekali
  6. Pengembangan Website Lindungi Hutan
Bagaimana Cara Berdonasi ??
  1. Klik Tombol Donasi
  2. Input Jumlah Pohon yang akan di donasikan
  3. Pilih Transaksi Pembayaran
  4. Konfirmasi
  5. Nama Anda Akan muncul di Halaman Donatur
  6. Selesai

Anda Juga dapat melakukan Gabung Aksi penanaman dan pendakian melakukan pendaftaran di Tombol “Gabung Aksi”, biaya ditanggung peserta.

Salam Lestari !!
Data dan Emisi/Serapan Carbon dapat berubah sesuai data update dan usia pohon
25 Mar 2021
Campaign telah dilaksanakan 25-03-2021
0
Pohon Hidup
0
Pohon Mati
1cm
Diameter Pohon
1cm
Tinggi Pohon
1%
Perkembangan
10 Jul 2020
Campaign telah dilaksanakan 10-07-2020
0
Pohon Hidup
0
Pohon Mati
1cm
Diameter Pohon
1cm
Tinggi Pohon
1%
Perkembangan
29 Mar 2018
Update Kampanye Dimulai Nanti Pada Tanggal Pelaksanaan 02-03-2018
1
Pohon Hidup
0
Pohon Mati
0.1cm
Diameter Pohon
0.1cm
Tinggi Pohon
100%
Perkembangan
Gambar Monitoring

Belum ada dukungan dari Sahabat Alam

Belum ada dukungan dari Sahabat Alam

Hitung Emisi Karbon dengan Mudah dan Gratis

Melalui Imbangi, setiap pengguna dapat menghitung jejak karbon yang dihasilkan dan menyerapnya dengan langkah penghijauan bersama LindungiHutan

Hitung Jejak Karbon