Kampanye Alam "Bawa Bahagia Kembali ke Pantai Bahagia" | LindungiHutan
Gambar Kampanye
Kampanye Selesai

Bawa Bahagia Kembali ke Pantai Bahagia

Tsaniah Aulia Azhar

Tsaniah Aulia Azhar

112 pohon terkumpul dari 100 pohon

40 Donatur

Batas Donasi: 09 June 2022
Kampanye Selesai
Penanaman: 02 July 2022
Selesai Ditanam
Unduh LPJ

Belum ada kampanye terkait

Cerita
Pantau
Update
Kampanye dibuat 26 May 2022
Ayo ikut aku merayakan Hari Laut Sedunia dengan menghadiahkan Pohon Mangrove untuk Pantai Bahagia!
Halo, Teman-teman!
Salam Lestari!

Dalam rangka memperingati 'Hari Laut Sedunia' yang bertepatan dengan hari ulang tahunku yakni pada tanggal 8 Juni, aku Tsaniah Aulia Azhar, bermaksud untuk mengajak kamu membagikan sebagian dari rezeki kamu untuk pelestarian lingkungan. Melalui kampanye alam dari LindungiHutan ini, aku secara khusus ingin mengajak kamu berpartisipasi dalam membawa kembali 'bahagia' untuk Pantai Bahagia di Muara Gembong, Bekasi dengan penanaman Pohon Mangrove. Harapanku, kado dalam bentuk Pohon Mangrove ini akan bermanfaat dalam melindungi dan melestarikan Pantai Bahagia, baik untuk ekosistem darat maupun lautnya.

Adapun besaran donasi yang diperlukan untuk melakukan penanaman dan perawatan pohon adalah Rp 15,000/pohon.

Sedikit mengenai Pantai Bahagia, kawasan ini terletak di Muara Gembong, Bekasi, dan memiliki potensi untuk menjadi destinasi wisata bahari. Selain itu, Pantai Bahagia juga dapat dikembangkan menjadi tempat konservasi hutan mangrove dan penangkaran satwa dilindungi yaitu lutung Jawa. Namun demikian, keadaan saat ini di Pantai Bahagia sangat berlawanan dengan rencana pengembangannya. Menurut penelitian jurnal Environmental Research Letters yang dilansir dalam laman Liputan6.com, kawasan tersebut telah mengalami kenaikan air laut yang signifikan selama lebih dari dua puluh tahun terakhir. Akibatnya, Pantai Bahagia menjadi rentan terhadap banjir luapan air laut dan telah mengalami abrasi hingga 10-20 meter per tahun, menjadikan garis pantainya berkurang dan penduduk yang bermukim di sekitarnya harus kehilangan tempat tinggal. Untuk itu, LindungiHutan melalui kampanye alam akan melakukan penanaman pohon Mangrove Rhizophora yang dapat mengendapkan lumpur di akar-akar pohon bakau sehingga mencegah terjadinya intrusi air laut ke daratan. Pohon Mangrove Rhizophora sendiri dikenal memiliki akar dapat mempercepat penguraian limbah organik dan limbah kimia yang dapat mencemari laut. Selain itu, di Desa Pantai Bahagia sendiri, beberapa masyarakat juga memanfaatkan buah mangrove untuk diolah menjadi beberapa olahan makanan, diantaranya dodol, kopi dan sirup mangrove. Sehingga, kado berupa Pohon Mangrove tidak hanya akan bermanfaat secara ekologis, namun juga akan berperan dalam peningkatan ekonomi masyarakat di sekitarnya. Di sisi lain, LindungiHutan sendiri tercatat hingga tahun 2021, telah menanam 36495 pohon dalam 3,6 ha area dan menyerap 4,3 ton CO2 ekv. Sehingga, LindungiHutan merupakan wadah yang kredibel untuk melakukan kampanye perlindungan dan pelestarian lingkungan maupun untuk berdonasi.

Adapun langkah-langkah untuk berdonasi adalah sebagai berikut:
  1. Klik Tombol “DONASI SEKARANG”
  2. Pilih/Input nominal dan atau jumlah pohon yang akan di donasikan
  3. Pilih metode pembayaran yakni diantaranya melalui Shopeepay, transfer Bank (Virtual Account BNI, Mandiri, BCA, BRI, BNI), e-wallet (OVO), dan lainnnya yang tersedia.
  4. Isi nama, email, dan nomor telepon kamu atau bisa disembunyikan jika kamu ingin berdonasi secara anonim
  5. Kamu juga bisa berdonasi atas nama orang lain (Keluarga, Teman, Idola)
  6. Isi harapan kamu terhadap kampanye ini (opsional)
  7. Klik tombol “DONASI” dan selesai
  8. Terakhir, kamu dapat mengunduh sertifikatmu sebagai donatur dengan membuat akun atau jika sudah punya langsung menuju profil dan lihat bagian ‘aksi saya’
Terima kasih untuk kamu yang sudah meluangkan waktunya untuk berpartisipasi dalam kampanye alam ini. Semoga kebaikan kamu menjadi berkah yang berbalik lebih besar untuk kamu. Sehat dan sukses selalu!

Salam Lestari,
Tsaniah dan Laut ^_^

Kampanye alam"Bawa Bahagia Kembali ke Pantai Bahagia" telah dilaksanakan di Pantai Bahagia, Bekasi pada tanggal 2 Juli 2022 dibantu oleh Kelompok Sadar Wisata Alipbata.

Dokumentasi lengkap penanaman dapat diakses pada link berikut 1641 - Bawa Bahagia Kembali ke Pantai Bahagia
Data dan Emisi/Serapan Carbon dapat berubah sesuai data update dan usia pohon
15 May 2023
220084
220084 - Monitoring ke 3
1,161
Pohon Hidup
382
Pohon Mati
1.5cm
Diameter Pohon
66.2cm
Tinggi Pohon
75.24%
Perkembangan
Gambar Monitoring
15 May 2023
220084 - Monitoring 3
84
Pohon Hidup
28
Pohon Mati
1.5cm
Diameter Pohon
66.2cm
Tinggi Pohon
75.24%
Perkembangan
Gambar Monitoring
06 Jul 2022
Penanaman telah dilaksanakan pada 2 Juli 2022
112
Pohon Hidup
0
Pohon Mati
0.92cm
Diameter Pohon
64cm
Tinggi Pohon
100%
Perkembangan
Gambar Monitoring
06 Jul 2022
Campaign telah dilaksanakan 06-07-2022
112
Pohon Hidup
0
Pohon Mati
0.1cm
Diameter Pohon
0.1cm
Tinggi Pohon
100%
Perkembangan
06 Jul 2022
Campaign telah dilaksanakan 06-07-2022
112
Pohon Hidup
0
Pohon Mati
0.1cm
Diameter Pohon
0.1cm
Tinggi Pohon
100%
Perkembangan
02 Jul 2022
220084
monitoring awal (penanaman)
1,543
Pohon Hidup
0
Pohon Mati
0.92cm
Diameter Pohon
64cm
Tinggi Pohon
100%
Perkembangan
Gambar Monitoring
1 tahun yang lalu
Avatar
St
2 Pohon
Semoga bisa membantu pelestarian pohon & alam
1 tahun yang lalu
Avatar
Jeon Wonwoo
2 Pohon
selamat ulang tahun untuk laut dan penjaga kecilnya☺
1 tahun yang lalu
Avatar
mz aan
2 Pohon
selamat ulang tahun buat adik ku di pwt
1 tahun yang lalu
Avatar
Anonymous
1 Pohon
1 tahun yang lalu
Avatar
pacar sane
3 Pohon
1 tahun yang lalu
Avatar
Hanif Yunandar
17 Pohon
17
Selamat hari laut sedunia
1 tahun yang lalu
Avatar
SEVENTEEN
7 Pohon
7
1 tahun yang lalu
Avatar
Novianti Pudji Lestari
7 Pohon
7

Hitung Emisi Karbon dengan Mudah dan Gratis

Melalui Imbangi, setiap pengguna dapat menghitung jejak karbon yang dihasilkan dan menyerapnya dengan langkah penghijauan bersama LindungiHutan

Hitung Jejak Karbon