Dalam rangka merayakan ulang tahun Minatozaki Sana TWICE yang Ke-25, kami akan menanam pohon sebanyak 25 pohon demi penghijauan bumi kita!
Halo Sahabat,
Salam Lestari!
Kami akan melakukan penanaman pohon di Bontang Mangrove Park, Bontang Kalimantan Timur.
Mari hijaukan kembali untuk masa depan bumi kita!
Besaran Donasi yang diperlukan untuk melakukan penanaman dan perawatan pohon adalah
Rp 15,000/pohon.
Bontang Mangrove Park (BMP) merupakan tujuan wisata dengan konsep Conservation, Education and Adventure yang dicanangkan oleh Balai Taman Nasional Kutai. BMP diharapkan dapat menjadi sarana pendidikan mangrove yang terbaik di Indonesia. Untuk mendukung fungsi BMP sebagai sarana edukasi, terdapat berbagai informasi tentang jenis-jenis vegetasi hutan mangrove di sepanjang boardwalk. Adanya BMP diharapkan akan berimplikasi pada kualitas ekosistem mangrove yang semakin baik dan lebih terjaga. LindungiHutan melalui kampanye alam akan melakukan penanaman pohon Mangrove Rhizophora sebagai salah satu upaya untuk mencegah abrasi. Selain itu, akar mangrove memiliki fungsi untuk menjerat sedimen, dan diharapkan akan memunculkan daratan baru kedepannya. Akar Mangrove juga dapat mempercepat penguraian limbah organik dan limbah kimia yang dapat mencemari laut.
Bagaimana Cara Berdonasi ??
1. Klik Tombol “DONASI SEKARANG”
2. Input nominal yang akan di donasikanπ
3. Pilih metode pembayaran transfer Bank (transfer bank BNI, Mandiri, BCA, BRI, BNI), Go-
Pay dan Doku Wallet
4. Konfirmasi melalui WhatsApp, Website atau E-mail
5. Selesai
Anda Juga dapat melakukan Gabung Aksi penanaman dengan melakukan pendaftaran di
Tombol “Gabung Aksi”, biaya ditanggung peserta.
Salam Lestari !!
Kampanye alam "25 Trees For Sana Day!" telah dilaksanakan di Bontang mangrove Park, Bontang tanggal 9 Januari 2022 dibantu oleh Laskar Bontang. Dokumentasi lengkap penanaman pada kampanye ini dapat diakses di link berikut "Penanaman 25 Trees For Sana Day!"