Kampanye Alam "#LombokTimur : Satu Juta Pohon untuk Desa Sembalun Lawang" | LindungiHutan
Gambar Kampanye
Kampanye Selesai

#LombokTimur : Satu Juta Pohon untuk Desa Sembalun Lawang

Lindungi Hutan

Lindungi Hutan

98.72 pohon terkumpul dari 10,000 pohon

29 Donatur

Batas Donasi: 31 December 2021
Kampanye Selesai
Penanaman: 21 July 2022
Selesai Ditanam
Unduh LPJ
Cerita
Pantau
Update
Kampanye dibuat 08 January 2021
Yuk berikan air bersih kepada penduduk Sembalun Lawang dengan menanam satu juta pohon!
Sahabat alam pada tau gak kalau tanggal 10 Januari itu diperingati sebagai Hari Gerakan Sejuta Pohon sedunia, lho. Di hari penting ini, walaupun tidak ada selebrasi besar-besaran, tapi ada baiknya kita mengingat betapa pentingnya melestarikan hutan bagi kelangsungan hidup manusia. Dikutip dari Agromedia.net, hari sejuta pohon sendiri lahir karena inisiatif masyarakat dunia yang menyadari bahwa gerakan penanaman kembali seringkali tidak diiringi dengan pelestariannya. Maka dari itu, ditetapkanlah satu hari dalam setahun untuk mengingatkan masyarakat dunia bahwa melestarikan hutan juga merupakan tanggungjawab kita. Nah, dalam rangka merayakan Hari Gerakan Sejuta Pohon sedunia, LindungiHutan dan komunitas peduli lingkungan di Desa Sembalun Lawang mengajak sahabat semua untuk ikut berpartisipasi dalam melestarikan hutan.


ⓒ mongabay.co.id

Desa Sembalun Lawang, Lombok Timur terletak di utara kaki Gunung Rinjani. Bagi para pendaki, desa ini populer karena merupakan gerbang pertama atau titik pertama mendaki gunung. Dikarenakan hal tersebut, lokasi ini dijadikan tempat persinggahan para pendaki untuk mengumpulkan tenaga. Desa Sembalun Lawang memiliki pemandangan yang surgawi, bahkan sepanjang perjalanan menuju desa ini kita sudah disuguhi pemandangan yang menyejukkan mata. Untuk mencapai desa ini, kita harus melewati jalan beraspal yang berkelok dengan hutan dan ladang pertanian di sekelilingnya.

Sesampainya di desa, kita dapat melihat hijaunya pepohonan dan batu tebing megah yang dilapisi lumut dan rumput hijau mengelilinginya. Beragam hewan dan tumbuhan bernaung di bawah banyaknya peneduh alami. Banyaknya hijauan yang mengelilingi desa membuat udara di desa ini sangat sejuk dan bersih dan menjadikannya satu-satunya pemasok air bersih yang bisa dikonsumsi masyarakat sekitar. Tapi sayangnya itu dulu. Sekarang, hijauan di sekitar desa menipis drastis dengan semakin maraknya penebangan yang dilakukan. Kondisi hutan menjadi miris dan tragis. Akibatnya, pasokan air bersih mengecil dan masyarakat desa Sembalun Lawang dan desa sekitarnya harus rebutan mengambil air.


mongabay.co.id

Untuk itu, dalam rangka memperingati Hari Gerakan Sejuta Pohon, LindungiHutan dan komunitas peduli lingkungan desa Sembalun Lawang mengajak sahabat semuanya untuk ikut membantu penanaman kembali pohon di Desa Sembalun Lawang, Lombok Timur agar masyarakat tidak kekurangan pasokan air bersih lagi. Pohon yang akan ditanam adalah pohon trembesi karena selain dapat menyerap banyak karbon dioksida per tahunnya, pohon ini juga diyakini dapat menyerap air tanah secara maksimal sehingga mendukung ketersediaan cadangan air tanah bagi area sekitarnya.

Besaran Donasi yang diperlukan untuk melakukan penanaman dan perawatan pohon adalah
Rp 30,000/pohon.

Dulu di tempat ini seperti hutan lebat dengan ber aneka ragam hewan dan tumbuhan yg bernaung di bawahnya,dan di sinilah salah satu mata air satu2nya yg bisa di minum masyarakat,tapi sekarang menjadi hutan yg miris dan tragis akibat penebangan hutan yg makin hari makin bertambah di kawasan nya,dan semakin mengecil pula air yg keluar di bawahnya,dan bahkan jadi rebutan semua desa sekarang ini karena kekeringan.

Bagaimana Cara Berdonasi ??
1. Klik Tombol “DONASI SEKARANG”
2. Input nominal yang akan di donasikanπ
3. Pilih metode pembayaran transfer Bank (transfer bank BNI, Mandiri, BCA, BRI, BNI), Go-
Pay dan Doku Wallet
4. Konfirmasi melalui WhatsApp, Website atau E-mail
5. Selesai

Anda Juga dapat melakukan Gabung Aksi penanaman dengan melakukan pendaftaran di
Tombol “Gabung Aksi”, biaya ditanggung peserta.
Salam Lestari !!

Kampanye alam "#LombokTimur : Satu Juta Pohon untuk Desa Sembalun Lawang" telah dilaksanakan di Hutan Mangrove Desa Batu Ampar, Pontianak pada tanggal 21 Juli 2022 dibantu oleh Kelompok Sadar Wisata Batu Ampar.

Dokumentasi lengkap penanaman dapat diakses pada link berikut 866 -#LombokTimur : Satu Juta Pohon untuk Desa Sembalun Lawang
Data dan Emisi/Serapan Carbon dapat berubah sesuai data update dan usia pohon
26 Aug 2022
Penanaman Kampanye Alam telah dilaksanakan pada 21 Juli 2022
99
Pohon Hidup
0
Pohon Mati
0.5cm
Diameter Pohon
80cm
Tinggi Pohon
100%
Perkembangan
Gambar Monitoring
26 Aug 2022
Campaign telah dilaksanakan 26-08-2022
98
Pohon Hidup
0
Pohon Mati
1cm
Diameter Pohon
1cm
Tinggi Pohon
1%
Perkembangan
26 Aug 2022
Campaign telah dilaksanakan 26-08-2022
98
Pohon Hidup
0
Pohon Mati
1cm
Diameter Pohon
1cm
Tinggi Pohon
1%
Perkembangan
21 Jul 2022
220094
220094
514
Pohon Hidup
0
Pohon Mati
0.5cm
Diameter Pohon
80cm
Tinggi Pohon
82.78%
Perkembangan
Gambar Monitoring
08 Jan 2021
Update Kampanye Dimulai Nanti Pada Tanggal Pelaksanaan 19-12-2021
1
Pohon Hidup
0
Pohon Mati
1cm
Diameter Pohon
1cm
Tinggi Pohon
1%
Perkembangan
Gambar Monitoring
2 tahun yang lalu
Avatar
Anonymous
1.2 Pohon
2 tahun yang lalu
Avatar
Anonymous
12 Pohon
2 tahun yang lalu
Avatar
Ivan Dandy Nugraha
2.4 Pohon
2 tahun yang lalu
Avatar
Anonymous
2.4 Pohon
2 tahun yang lalu
Avatar
Dwiki Achmad Giffary
4.8 Pohon
2 tahun yang lalu
Avatar
Anonymous
12 Pohon
12
3 tahun yang lalu
Avatar
Anonymous
9.6 Pohon
9.6
Untuk membantu pelestarian hutan dan lingkungan alam.
3 tahun yang lalu
Avatar
Anonymous
8.4 Pohon
8.4
semoga bisa membantu penghijauan di daerah tersebut

Hitung Emisi Karbon dengan Mudah dan Gratis

Melalui Imbangi, setiap pengguna dapat menghitung jejak karbon yang dihasilkan dan menyerapnya dengan langkah penghijauan bersama LindungiHutan

Hitung Jejak Karbon