Connect with us

Lingkungan

9 Manfaat Penghijauan dengan Berdonasi Pohon Bersama LindungiHutan

Published

on

9 manfaat penghijauan bersama LindungiHutan

Kerusakan lingkungan terjadi sangatlah cepat, menimbulkan ketidaknyamanan bagi makhluk hidup di bumi. Seperti yang kita tahu, kualitas lingkungan sekitar kita semakin menurun. Bencana alam banjir dan tanah longsor sering terjadi jika musim penghujan tiba. Mengapa itu bisa terjadi? Sebab, pohon-pohon pada area tertentu sudah tidak ada / musnah.

Manusia hidup berdampingan dengan alam. Alam yang kita jaga pasti akan berdampak baik pada kita. Upaya memperbaiki kelestarian alam tidak semudah membalik telapak tangan. Jika tidak dilakukan mulai sekarang, kondisi lingkungan sekitar kita semakin memburuk.

Kegiatan penghijauan merupakan langkah baik untuk menjaga lingkungan. Kepedulian kita untuk memperbaiki lingkungan sebenarnya tidak harus dilakukan secara langsung. Dengan melakukan donasi pohon, sama dengan kita ikut serta dalam program penghijauan.

LindungiHutan merupakan platform penggalangan dana untuk kegiatan konservasi hutan dan lingkungan. Kita bisa bergabung dan mendukung setiap aksi penghijauan yang dilakukan. Karena, manfaat penghijauan dapat dirasakan oleh seluruh makhluk hidup di bumi ini. 

Lantas, apa saja manfaat penghijauan? Bagaimana cara kita ikut berdonasi dengan LindungiHutan?

Apa Itu Penghijauan?

apa itu penghijauan
Apa itu penghijauan?

Penghijauan merupakan langkah sederhana untuk memperbaiki lingkungan sekitar. Beberapa sumber, memaknai penghijauan sebagai berikut:

  1. Irwan (2012)

Salah satu kegiatan penting yang harus dilaksanakan secara konseptual dalam menangani krisis lingkungan. 

  1. Menurut Nazarudin (1994)

Berarti usaha penataan lingkungan dengan menggunakan tanaman sebagai materi pokoknya. 

  1. Purwanto 2021

Salah satu bentuk peran manusia dalam menjaga lingkungan. Penghijauan dilakukan dengan melakukan penanaman pepohonan.

Jadi, penghijauan adalah kegiatan penanaman pada lahan kosong di luar kawasan hutan serta membuat bangunan untuk mencegah erosi tanah bertujuan untuk memulihkan, memelihara, dan meningkatkan kondisi suatu lahan agar produktif kembali.

Penghijauan merupakan upaya untuk menyelamatkan lingkungan. Tanah yang gundul tidak ada pepohonan, sebaiknya ditanam kembali dengan jenis tanaman yang sesuai dengan keadaan lingkungannya.

Erosi, tanah longsor, serta bencana alam lainnya dapat memperparah kondisi lingkungan sekitar kita jika kita tidak cepat mengambil langkah baik. Oleh karena itu, penghijauan harus segera dilakukan.

Manfaat penghijauan dapat dirasakan oleh seluruh makhluk hidup di bumi. Bagaimana manfaatnya?

Baca juga: Ekologi: Pengertian, Ruang Lingkup, Contoh dan Manfaat

Apa Manfaat Penghijauan Bagi Makhluk Hidup?

manfaat penghijauan bagi makhluk hidup
Penghijauan menyimpan banyak manfaat bagi lingkungan

Pohon memiliki peran penting dalam suatu ekosistem. Keberadaannya sebagai produsen, mampu mengubah gas karbondioksida menjadi oksigen. Dikutip dari Pramono (2007), ada 9 manfaat penghijauan yang dapat kita rasakan, meliputi:

  1. Manfaat Hidrologis

Akar pohon memiliki memiliki kemampuan untuk menyimpan dan menyerap air. Air yang diserap oleh akar dapat digunakan cadangan pada saat musim kemarau tiba. Apabila turun hujan, akar akan menyerap kelebihan air sehingga mencegah terjadinya banjir.

  1. Manfaat Ekologis

Seluruh makhluk hidup di bumi memiliki ketergantungan satu-sama lain. Jika salah satu terganggu hidupnya, maka keserasian lingkungan akan berkurang.

  1. Manfaat Orologis

Manfaat penghijauan dapat mengurangi kerusakan tanah akibat erosi dan tanah longsor. Serta mampu untuk menjaga stabilitas tanah.

  1. Manfaat Klimatologis

Iklim yang sehat dan normal berperan penting dalam menjaga keselarasan hidup manusia. Dengan banyaknya pepohonan, efek rumah kaca akan berkurang. Menambah kesejukan dan kenyamanan lingkungan sekitar. 

  1. Manfaat Edaphis

Penghijauan memiliki manfaat mengembalikan habitat satwa yang telah hilang. Karena ulah manusia menyebabkan satwa-satwa kehilangan rumahnya.

  1. Manfaat Protektif

Pohon akan melindungi kita dari bahaya paparan sinar matahari. Selain itu, pohon mampu meredam suara kebisingan dan pelindung dari terpaan angin kencang.

  1. Manfaat Hygienis

Polusi di suatu area dapat berkurang karena adanya pepohonan ini. Pohon-pohon akan menyerap gas karbondioksida dan menghasilkan oksigen yang dibutuhkan makhluk hidup.

  1. Manfaat Edukatif

Manfaat penghijauan lain yang dapat dirasakan adalah sebagai sarana edukatif. Berbagai jenis pepohonan mungkin belum semua diketahui masyarakat. Mereka bisa mengenal jenis-jenis pohon lebih banyak.

  1. Manfaat Estetika

Warna hijau berasal dari daun-daun memberikan kesan sejuk bagi yang melihatnya. Tanaman yang disusun sedemikian rupa menampilkan keindahannya ketika dipandang.

Donasi Pohon Jadi Cara Mudah Lakukan Aksi Penghijauan Bersama LindungiHutan

donasi pohon dapatkan manfaat penghijauan
KIta bisa dukung aksi penghijauan dengan cara lakukan donasi pohon

Melihat banyaknya manfaat penghijauan, apakah kalian tidak tertarik untuk melakukannya? Mungkin masih terpikirkan bahwa langkah ini sedikit terasa sulit apabila kita melakukan sendiri. Kita harus tau, dimana daerah yang membutuhkan untuk dilakukan penghijauan, mempersiapkan bibitnya terlebih dahulu, dan masih banyak lagi.

Donasi pohon menjadi langkah alternatif yang dapat kita lakukan. Sebab, cara ini cukup sederhana, praktis, dan tidak membutuhkan waktu lama. 

Donasi pohon merupakan cara menyisihkan sebagian uang kita dan menyumbangkan ke orang lain untuk melakukan aksi penghijauan (penanaman pohon). Jadi kita tidak memberikan pohon dalam bentuk fisik, tetapi hanya memberikan sebagian uang saja.

Baca juga: Eutrofikasi Adalah: Pengertian, Penyebab, Jenis, Dampak dan Cara Menanggulanginya

5 Manfaat Donasi Pohon Bersama LindungiHutan

manfaat donasi pohon
Dengan penghijauan, kita bisa membantu masyarakat yang terdampak karena kerusakan lingkungan

LindungiHutan menjadi jembatan masyarakat yang ingin melakukan aksi penghijauan dan mendukung program penghijauan. Di LindungiHutan, terdapat berbagai pilihan program aksi penghijauan yang dapat kalian lakukan. Jika kalian ikut donasi pohon di LindungiHutan, setidaknya ada 5 manfaat yang dapat dirasakan, antara lain:

1. Menjadi Bagian dari Aksi Lingkungan

Pertama, kalian sudah termasuk ke dalam bagian aksi penghijauan. Langkah yang kalian lakukan, merupakan langkah besar dalam menjaga lingkungan. Jika kalian tidak bisa menanam pohon secara langsung, maka langkah ini tepat dilakukan. 

Di LindungiHutan, kalian bisa mendukung kampanye alam atau membuat kampanye alam sesuai keinginan kalian.

2. Membantu Masyarakat Terdampak

Uang yang kalian sisihkan sangat berarti bagi masyarakat yang terdampak adanya kerusakan lingkungan. Dahulu, mereka baik-baik saja karena alam masih terjaga kelestariannya. Namun, sejak ada perubahan iklim semua berbeda. Berapapun pohon yang kalian donasikan di LindungiHutan, akan ditanam sehingga membantu masyarakat terkena dampak dari kerusakan lingkungan.

3. Mengurangi Emisi Gas Rumah Kaca

Manfaat pohon-pohon yang ditanam mampu menyerap gas rumah kaca yang membahayakan bumi. Penanaman pohon menjadi solusi yang efektif karena menyerap emisi karbon secara singkat dan berdampak baik bagi lingkungan dalam jangka waktu yang lama.

4. Meningkatkan Taraf Perekonomian Mitra Hijau

Perusahaan yang ikut menjalankan aksi lingkungan dengan LindungiHutan, mendapatkan citra baik di mata publik. Meningkatkan loyalitas konsumen memakai produk dari perusahaan sehingga perusahaan mendapatkan keuntungan dari hasil penjualan. Perusahaan yang bekerja sama dengan LindungiHutan, mendapatkan publikasi di akun media sosial LindungiHutan.

5. Mitigasi Bencana Alam

Bencana alam seperti banjir, rob, tanah longsor, maupun erosi tanah dapat kita cegah sedini mungkin. Manfaat penghijauan bersama LindungiHutan membantu memperbaiki lingkungan, sehingga tidak berdampak buruk bagi masyarakat.

Itulah manfaat penghijauan dan manfaat donasi bersama LindungiHutan.Semoga setelah membaca artikel ini kita bisa melakukan secara nyata, Dengan begitu, apa yang kita lakukan berdampak bagi bagi masyarakat dan lingkungan. Ayo ambil peranmu bersama LindungiHutan!

FAQ

Apa manfaat penghijauan?

Manfaat hidrologis, ekologis, orologis, klimatologis, edaphis, protektif, hygienis, edukatif, dan estetika

Apa manfaat donasi pohon bersama lindungihutan?

Menjadi bagian dari aksi lingkungan, membantu masyarakat yang terdampak, mengurangi emisi gas rumah kaca, meningkatkan taraf perekonomian mitra hijau, mitigasi bencana alam

Ana Salsabila adalah Junior SEO Content Writer di LindungiHutan yang berpengalaman dalam penulisan artikel tentang lingkungan dan kehutanan.

Sedekah Pohon LindungiHutan