Connect with us

Hutanpedia

Ekologi: Pengertian, Ruang Lingkup, Contoh dan Manfaat

Published

on

Pengertian ekologi dan contohnya.

Ekologi pada dasarnya merupakan salah satu cabang ilmu dari biologi. Banyak dari kita sering mendengar kata ekologi. Lantas, apa sih ekologi itu? Artikel kali ini akan membahas mengenai pengertian ekologi, ruang lingkup, hingga contohnya.

Pengertian Ekologi

pengertian ekologi adalah.
Sebenarnya apa sih yang dimaksud dengan ekologi?

Istilah ekologi pertama kali dikemukakan oleh ilmuwan biologi asal Jerman, Ernst Haeckel pada tahun 1896. Secara bahasa, ekologi dibagi menjadi dua kata dari bahasa Yunani yaitu oikos dan logos. Oikos memiliki arti sebagai habitat/tempat tinggal sedangkan Logos berarti ilmu.

Maka ekologi dapat diartikan menjadi “ilmu yang mempelajari organisme di tempat tinggalnya”. Ekologi juga dapat diartikan menjadi ““ilmu yang mempelajari hubungan timbal balik antara organisme atau kelompok organisme dengan lingkungannya”.

Setelah mengetahui pengertian ekologi secara umum, para ahli berusaha menjabarkan kata ekologi dengan arti bermacam-macam, berikut pengertian ekologi menurut para ahli:

Kuswandi dalam Endraswara

Ekologi adalah ilmu yang mempelajari organisme dan lingkungannya, sekaligus mengkaji hubungan timbal balik antar organisme. Organisme yang dikaji meliputi manusia, hewan, dan tumbuhan.

G. Tyler Miller

Menurut G. Tyler Miller (1975), arti ekologi adalah ilmu yang mempelajari hubungan timbal balik antara organisme dengan organisme lain serta lingkungannya.

Lynn Margulis

Ekologi sama halnya seperti sebuah studi ekonomi. Ekonomi membahas bagaimana manusia dapat melangsungkan kehidupannya dan membuat sistem. Sedangkan ekologi mempelajari bagaimana suatu organisme dapat membuat kehidupan.

C. J. Krebs

Ekologi adalah cabang ilmu pengetahuan yang mempelajari tentang interaksi yang menentukan distribusi dan kelimpahan organisme.

Baca juga: Ekosistem Adalah: Pengertian Menurut Ahli, Komponen, dan Jenisnya

Ruang Lingkup Ekologi

Mengenal ruang lingkup ekologi.
Beriut ini ada beberapa organisme makhluk hidup yang dibahas dalam ilmu ekologi.

Setiap cabang ilmu tentunya memiliki batasan pembahasan. Ekologi pada dasarnya menjelaskan fenomena organisme makhluk hidup berinteraksi dan melakukan hubungan timbal balik.

Organisme makhluk hidup yang dapat dibahas dalam ilmu ekologi yaitu individu (organisme), populasi, biozonose (komunitas), ekosistem, dan ekosfer. Berikut pengertian dari masing-masing susunan ekologi:

Individu

Individu adalah suatu organisme tunggal yang memiliki kesatuan genetic, perilaku, karakteristik, dan kemampuan untuk berkembang biak serta berinteraksi dengan individu lainnya. Contoh individu yaitu seorang manusia, seekor domba, dan sebuah pohon mangga.

Populasi

Populasi adalah kelompok dari berbagai individu yang tinggal dalam satu habitat, seperti contoh populasi beruang di Kutub Utara, populasi harimau di Sumatera, dan populasi masyarakat baduy di Banten.

Komunitas

Komunitas adalah sekumpulan kelompok individu (populasi) yang menempati tempat tertentu dan memiliki peran masing-masing dalam setiap individunya. Seperti contoh habitat hutan di taman nasional baluran di mana terdapat hubungan antara predator dan mangsa, produsen dan konsumen.

Ekosistem

Ekosistem adalah suatu kondisi terjadinya hubungan timbal balik dan hubungan saling ketergantungan antara makhluk hidup dengan lingkungannya. Ekosistem dapat terjadi jika dalam suatu habitat terdapat berbagai jenis organisme adanya kompleksitas. Contohnya seperti ekosistem hutan dan ekosistem air laut.

Biosfer

Biosfer adalah keseluruhan ekosistem di bumi dan saling melakukan hubungan timbal balik. Biosfer adalah tingkatan yang paling kompleks dalam ekologi.

Manfaat Mempelajari Ekologi

Pentingnya belajar ekologi.
Untuk apa sih kita mengetahui dan mempelajari ekologi?

Berikut ini ada beberapa manfaat dari mempelajari ekologi:

1. Mengenal keanekaragam hayati

Dengan mempelajari ekologi kita dapat mempelajari karakteristik makhluk hidup di lingkungannya. Misalnya mengenai cara bagaimana beruang kutub tetap hidup di antartika, bagaimana cara kawanan rusa bertahan hidup dari predator singa.

2. Menjawab masalah pertanian

Dengan ilmu ekologi kita dapat mengetahui peredaran hama di suatu lingkungan, serta mengetahui hama yang dapat mengganggu tumbuhan.

3. Mengetahui masalah lingkungan

Ekologi berguna untuk mengetahui masalah yang terjadi di dalam suatu habitat. Masalah dapat diketahui jika terdapat kejanggalan atau hal yang tidak biasa pada ranah ekosistem. Seperti contoh menurunnya populasi Harimau Sumatera secara drastis yang dipengaruhi oleh faktor mengikisnya hutan di Sumatera.

4. Meningkatkan kesadaran pentingnya lingkungan

Ekologi membahas tentang pentingnya keseimbangan antar organisme dalam keberlangsungan kehidupan. Setelah mempelajari ekologi kita tahu bahwa jika terdapat ketimpangan dalam antar organisme maka dapat terjadi ketimpangan/kerusakan dalam suatu ekosistem.

Baca juga: Eutrofikasi Adalah: Pengertian, Penyebab, Jenis, Dampak, dan Cara Menanggulanginya

Contoh Ekologi

Contoh ekologi.
Berikut contoh cabang ilmu ekologi!

Ilmu ekologi tidak saja berdasarkan pada cabang ilmu biologi. Masing-masing ilmu pengetahuan dapat dikaitkan dengan ekologi, seperti fisika, kimia, matematika, hingga sosiologi, dan antropologi. Berikut contoh cabang ilmu ekologi:

Ekologi manusia adalah cabang ekologi yang mempelajari tentang organisme manusia dan hubungannya dengan  lingkungan hidup.

Ekologi tumbuhan adalah cabang ekologi yang mempelajari tentang tumbuhan sebagai suatu organisme dan mempelajari bagaimana tumbuhan dapat hidup dan bertahan tanpa adanya peran dari hewan dan manusia.

Ekologi hewan mempelajari tentang organisme hewan dan hubungan antar hewan dalam ekosistem.

Ekologi perairan, yaitu ilmu yang mempelajari hubungan antara organisme yang ada di air dengan lingkungan perairan, seperti sungai, waduk, muara dan laut.

Ekologi habitat adalah cabang ekologi yang memusatkan fokusnya pada pembahasan mengenai sifat dari suatu habitat.

Ekologi populasi adalah cabang ekologi yang berfokus mempelajari berbagai hubungan antara kelompok organisme dan jumlah individu. Ekologi populasi juga mempelajari faktor penentu besarnya suatu populasi beserta penyebarannya.

Ekologi sosial adalah cabang dari ekologi yang mempelajari hubungan interaksi antara manusia

Ekologi bahasa mempelajari dan juga melakukan penyelidikan terhadap hubungan antara bahasa dengan lingkungan manusia.

Ekologi antariksa mempelajari tentang ekosistem yang dapat menopang kehidupan manusia selama ada dalam penerbangan antariksa.

FAQ

Apa yang dimaksud dengan ekologi?

Ekologi dapat diartikan menjadi “ilmu yang mempelajari organisme di tempat tinggalnya”. Ekologi juga dapat diartikan menjadi ““ilmu yang mempelajari hubungan timbal balik antara organisme atau kelompok organisme dengan lingkungannya”.

Apa contoh dari ekologi?

Ekologi manusia, ekologi tumbuhan, ekologi hewan, ekologi perairan, ekologi sosial, ekologi habitat, ekologi populasi, dsb.

Penulis: Adji

Ambil Langkah Nyata dengan Menanam Pohon Bersama LindungiHutan Hanya 10 Ribu Rupiah

LindungiHutan telah dipercaya 40 RIBU sahabat alam untuk menanam pohon dengan mudah, transparan, dan berkelanjutan. Kami menjalin kerja sama dengan puluhan petani bibit dan masyarakat sekitar hutan untuk memberikan dampak sosial, ekonomi, dan lingkungan

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sedekah Pohon LindungiHutan