Connect with us

Mitra Hijau

Grouu Hijaukan Kembali Pantai Bahagia Tanam 1.003 Mangrove Bersama LindungiHutan

Published

on

Program penghijauan Grouu di bekasi

Grouu adalah layanan katering makanan bayi yang dirancang untuk usia 6 bulan ke atas. Grouu menyediakan MPASI (Makanan Pendamping ASI) untuk bayi-bayi di Indonesia agar memperoleh nutrisi yang tepat dan seimbang.

Menu-menu makanan yang disediakan diracik bersama dengan tim ahli gizi, food scientist, dokter spesialis anak, dan koki profesional. Pastinya aman untuk bayi bebas dari bahan pengawet, pewarna, perasa buatan, dan tanpa tambahan gula serta garam. 

Brand yang lahir pada Agustus 2020 ini, memiliki 50.000 pelanggan pada tahun 2022. 150 Menu makanan dari brand ini bisa didapatkan melalui website atau marketplace seperti lazada atau shopee. 

Mereka berkomitmen untuk membantu ibu-ibu di Indonesia dalam memberikan nutrisi untuk anaknya agar tumbuh dan berkembang dengan baik.

Grouu-ing T(h)ree for Our Kids: Kolaborasi Penghijauan Grouu Bersama LindungiHutan

grouu tanam mangrove bersama petani
Aksi penanaman mangrove Grouu bersama mitra kelompok Alipbata. (Dok: Business Development/LindungiHutan).

Selain berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik untuk para orang tua, komitmen untuk menjaga lingkungan juga ditanamkan Grouu di dalam praktik bisnis yang sedang dijalankan. 

Bersama LindungiHutan, Grouu berkolaborasi dalam program penghijauan sebagai bentuk nyata dalam aksi pelestarian alam. 

Grouu menginisiasi sebuah kampanye penghijauan bertajuk “Grouu-ing T(h)ree for Our Kids” dengan mengajak ibu-ibu di seluruh Indonesia untuk menghijaukan Pantai Bahagia Kabupaten Bekasi.

Melalui kampanye tersebut, Grouu berhasil mengumpulkan dan menanam 1.003 bibit mangrove di Pantai Bahagia pada 15 September 2023. Proses penanaman melibatkan beberapa karyawan Grouu, Kelompok Sadar wisata Alipbata, dan tim LindungiHutan lainnya.

Langkah yang telah dilakukan brand ini patut kita apresiasi bersama. Semoga dapat menginspirasi lebih banyak orang untuk terlibat penghijauan guna melestarikan alam Indonesia. Kami percaya, semakin banyak tangan yang terlibat, maka semakin banyak pula yang menjaga.

Baca juga: Program Penanaman 200 Mangrove oleh Zupazupazuu di Pesisir Tambakrejo Semarang

Wujudkan misi #BersamaMenghijaukanIndonesia dengan LindungiHutan

Lindungihutan telah menanam sebanyak 745.400 ribu pohon di seluruh Indonesia. Kami juga menjalin kerja sama dengan 482+ brand dan perusahaan.

Bersama Grouu, Kembali Hijaukan Pantai Bahagia

Pantai Bahagia terletak di Desa Pantai Bahagia, Kecamatan Muaragembong, Kabupaten Bekasi. Salah satu potensi yang dimiliki adalah ekosistem mangrove yang bermanfaat sebagai penyangga ekosistem untuk mengurangi dampak dari abrasi, banjir rob, perubahan iklim, dan penurunan tanah.

Sayangnya, di Pantai Bahagia telah terjadi perubahan fungsi lahan menjadi area tambak, pemukiman, dawah, ladang, dan peruntukan lainnya sehingga area mangrove telah berkurang secara signifikan.

Dampaknya, Desa Pantai Bahagia terkena banjir rob setinggi 50-70 cm yang menyerang pemukiman warga. Son Haji, salah satu warga yang peduli dengan kondisi mangrove di Pantai Bahagia memilih menanam mangrove sebagai upaya restorasi. 

Mangrove memiliki banyak manfaat seperti mencegah dampak dari tsunami, abrasi, dan banjir rob. Selain itu, mangrove juga digunakan sebagai tempat hidup satwa maupun makhluk hidup lainnya, penyerap emisi karbon, penghasil oksigen. Beberapa masyarakat di sana juga mengolah mangrove menjadi olahan makanan seperti keripik.

Baca juga: Inisiatif Hijau Watson Indonesia dengan LindungiHutan Jaga Komitmen Kelestarian Lingkungan

aksi nyata grouu menghijaukan lingkungan
Kondisi lokasi penanaman mangrove di Pantai Bahagia Bekasi. (Dok: Business Development/LindungiHutan).

Aksi Grouu menanam mangrove bersama LindungiHutan juga mendukung  program pembangunan berkelanjutan dengan:

  • Mencegah degradasi lahan akibat abrasi (SDG’s 15)
  • Mengurangi dampak banjir di pemukiman warga (SDG’s 15)
  • Meningkatkan area tutupan hijau (SDG’s 15)
  • Membantu pengurangan emisi karbon (SDG’s 13)
  • Meningkatkan perekonomian petani dan warga sekitar (SDG’s 1)
  • Menyediakan jam kerja bagi warga sekitar (SDG’s 8)

Gabung Kegiatan Penghijauan Bersama LindungiHutan!

Yuk, bersama-sama bergabung dalam program penghijauan bersama LindungiHutan. Melalui skema CollaboraTree, brand atau perusahaan Anda dapat melakukan penghijauan dengan mudah, murah, dan berkelanjutan.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jalin kerja sama CSR CorporaTree