Connect with us

Mitra Hijau

Selamatkan Lingkungan: Mizu Landscape Gelar Penanaman di Kabupaten Demak

Published

on

Mizu Landscape Gelar Penanaman di Kabupaten Demak

Mizu Landscape merupakan perusahaan di bidang jasa landscape yang memberikan berbagai pelayanan seperti desain taman, perawatan taman, dan kontraktor taman. 

Mizu Landscape senantiasa memberikan pelayanan terbaiknya dan maksimal kepada seluruh pelanggan. Inovasi baru dan keunikan tersendiri selalu dihadirkan Mizu Landscape dalam pengerjaan setiap proyek-proyeknya. 

Kepercayaan dan kompetensi Mizu Landscape tidak perlu diragukan lagi. Mereka memiliki lebih dari 500 klien yang tersebar di seluruh Indonesia. Tim Mizu juga berisikan anggota yang kompeten dan ahli di bidangnya.

Kolaborasi Mizu Landscape dengan LindungiHutan Upayakan Penghijauan di Desa Bedono

Lokasi penanaman mangrove mizu landscape di Desa Bedono
Kondisi lokasi penanaman mangrove di Desa Bedono. (Dok: Business Development/LindungiHutan).

Keberadaan alam sangat berpengaruh pada keberlangsungan makhluk hidup di muka bumi ini. Kesadaran tersebut, membuat Mizu Landscape berkeinginan turut andil dalam menjaga dan menyelamatkan lingkungan untuk generasi di masa mendatang.

Melihat kondisi lingkungan yang terus mengalami penurunan, Mizu Landscape bertekad untuk terus menjaga kelestarian lingkungan dengan terlibat langsung dalam sebuah aksi nyata.

Pada tahun 2022, Mizu Landscape menjalin kolaborasi dengan LindungiHutan dalam upaya penanaman pohon atau penghijauan. Dalam kolaborasi tersebut, menghadirkan sebuah kampanye alam yang bertajuk “Bikin Taman Bantu Lingkungan”.

Melalui kampanye alam tersebut, Mizu Landscape berhasil menanam 277 pohon mangrove di Desa Bedono Kabupaten Demak pada 7 Juli 2023.

Upaya Mizu Landscape melestarikan lingkungan patut kita apresiasi bersama. Langkah ini, dapat memberikan kesadaran bagi kita semua dalam menjaga bumi. Sebagaimana kita ketahui, menjaga kelestarian bumi tidak bisa dilakukan sendirian, perlu adanya kontribusi oleh beberapa pihak.

Semoga, aksi ini dapat memberikan manfaat bagi lingkungan dan masyarakat sekitar Desa Bedono.

Baca juga: 10 Degree Solar Tanam 578 Mangrove di Kabupaten Cirebon

Mari Berkolaborasi Bersama LindungiHutan!

LindungiHutan merupakan wadah bagi perusahaan dan brand Anda untuk melakukan penghijauan di seluruh Indonesia. Kami siap membantu perusahaan dan brand Anda untuk berdampak bagi lingkungan!

Abrasi: Ancaman yang Mengintai Pesisir Desa Bedono

Penanaman mangrove Mizu Landscape dibantu oleh mitra petani lindungihutan
Penanaman mangrove Mizu Landscape dibantu oleh mitra penggerak LindungiHutan. (Dok: Business Development/LindungiHutan).

Desa Bedono terletak di Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak memiliki potensi di bidang perikanan, budidaya hasil laut, dan wisata bahari. 

Namun, desa ini sering kali terkena imbas dari abrasi air laut. Sebab, hutan mangrove di Kabupaten Demak telah mengalami kerusakan salah satunya karena alih fungsi lahan dari hutan mangrove menjadi area pemukiman dan tambak. Berkurangnya ekosistem mangrove yang ada di desa tersebut, juga mengakibatkan banjir rob yang menerjang ratusan rumah warga.

Menariknya, ada salah satu keluarga warga Desa Bedono tetap bersikukuh untuk tinggal di desa tersebut adalah keluarga Mak Jah. Mak Jah berkeinginan untuk terus memperbaiki desa tersebut dengan menanam pohon. 

Semangat Mak Jah memulihkan Desa Bedono, membuat LindungiHutan turun tangan dengan membantu dan mendukung aksi yang dilakukan Mak Jah dan warga sekitar. 

LindungiHutan juga menjadi mitra bagi khalayak umum yang berkeinginan memberikan kontribusinya kepada Desa Bedono untuk pulih kembali. Seperti yang dilakukan Mizu Landscape dalam kegiatan penghijauannya.

Keberadaan mangrove sangat dibutuhkan di Desa Bedono. Oleh karena itu, Mari bersama-sama terlibat aksi kegiatan penghijauan di Desa Bedono!

Ayo, dukung terus penghijauan bersama LindungiHutan! Mari berdonasi, untuk hijaukan kembali lingkungan sekitar!

Baca juga: Hijaukan Pesisir Indonesia: Soul for Earth Gerakkan Aksi Penanaman di Kabupaten Demak

Hijaukan Kembali Desa Bedono, Mari Berkolaborasi Bersama LindungiHutan!

LindungiHutan memberikan kemudahan bagi Anda yang ingin menjalankan penghijauan lingkungan. Program CollaboraTree merupakan merupakan program dari lindungihutan yang mengajak berbagai pihak dalam berkolaborasi dalam kegiatan konservasi hutan.

Dengan CollaboraTree, Anda dapat memberikan dampak baik kepada lingkungan dan masyarakat setempat, serta terlibat aktif dalam menjaga kelestarian alam.

Mengapa perlu bekerja sama dengan LindungiHutan? Berikut 5 alasan perlunya ber-CollaboraTree bersama Kami.

  1. Mudah dan berkelanjutan
  2. Meningkatkan citra brand/perusahaan Anda di mata publik
  3. Menumbuhkan kepercayaan stakeholders
  4. Menaikkan penilaian investor dan pemegang saham
  5. Skema kerjasama, biaya, dan lokasi kegiatan penghijauan yang dapat diatur dan dibicarakan.

Baca juga: Kolaborasi Penghijauan Maybank Finance Bersama LindungiHutan Tanam 1.000 Mangrove di Tangerang

Jangan ragu untuk bekerja sama dengan Kami. LindungiHutan telah membantu 350+ perusahaan dan brand untuk melakukan penghijauan atau penanaman pohon. Kami juga bekerja sama dengan 40+ petani/mitra penggerak di berbagai wilayah yang tersebar di Indonesia.

Jalin kolaborasi bersama Kami dengan mengisi formulir di bawah ini! #BersamaMenghijaukanIndonesia!

Ana Salsabila adalah Junior SEO Content Writer di LindungiHutan yang berpengalaman dalam penulisan artikel tentang lingkungan dan kehutanan.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Survey LindungiHutan