Connect with us

Tim Kami

8 Program Baru LindungiHutan Tahun 2023, Makin Mudah, Efisien, dan Berdampak!

Published

on

program lindungihutan.

Tahun baru, program baru nih! LindungiHutan menginisiasi program baru di tahun 2023 ini untuk makin mendekatkan hutan kepada masyarakat sehingga program pelestariannya dapat dilakukan oleh lebih banyak orang. Apa saja program baru tersebut?

Imbangi

Pernahkan kamu merasa penasaran dengan jumlah karbon yang dihasilkan dalam sehari dari segala jenis aktivitas yang dilakukan? Nah, kalau kamu mau menghitungnya, kalkulator karbon Imbangi bisa jadi jawabannya!

Imbangi adalah subdomain LindungiHutan yang berfokus pada perhitungan jejak karbon dari kegiatan atau aktivitas yang kita lakukan. Sederhanannya, Imbangi merupakan sebuah kalkulator karbon.

Imbangi bekerja dengan mengkalkulasi faktor emisi berbagai macam aktivitas (transportasi, peralatan, listrik, bahan bakar) dan lama penggunaan/jarak tempuh serta frekuensi penggunaan.

Melalui Imbangi, kamu juga bisa menebus jumlah karbon yang dihasilkan dengan melakukan penanaman pohon bersama LindungiHutan. Kami menjalin kerja sama dengan Mitra Penghijauan yang siap menanam di lebih dari 35 daerah se-Indonesia.

MoreTree

Program baru LindungiHutan Moretree.

Mimpinya LindungiHutan agar orang-orang itu bisa sejahtera dari hutan tanpa menebang. Kami berpikir kalau selama ini pembangunan dampaknya kerap merusak lingkungan yang notabene tujuannya untuk kesejahteraan masyarakat. Padahal, konsep menyejahterakan masyarakat tanpa harus menebang pohon itu memungkinkan. Makanya, namanya MoreTree. Apa sih manfaat ‘lebih’ dari pohon selain sisi lingkungan dan ekologinya?

Di satu sisi, LindungiHutan juga ingin memberikan kesempatan kepada Mitra Petani untuk mendapatkan manfaat dari segi ekonomi secara maksimal dari aktivitas penanaman pohon.

Lantas bagaimana dengan skema pelaksanaannya? Kami akan melihat potensi yang ada di hutan terlebih dahulu. Potensi apa yang ada di kawasan hutan tersebut. Apakah memungkinkan jika dijadikan sebagai kawasan ekowisata? Barangkali juga ada alternatif pengolahan hasil hutan tanpa melakukan penebangan pohon. Intinya, kami akan melakukan koordinasi dengan Petani setempat untuk melihat potensi apa saja yang bisa kita manfaatkan lebih lanjut. Dengan catatan, tanpa harus merusak kondisi lingkungan!

Dengan adanya program MoreTree ini, partner akan mendapatkan satu program yang all package. Artinya program tersebut tidak hanya tentang penanaman, tetapi juga meliputi pemberdayaan masyarakat. Jadi selain isu lingkungan, isu sosial dan ekonomi juga menjadi fokus perhatian program ini. Intinya MoreTree akan jadi program yang lebih murah, lebih efisien, lebih terukur, dan lebih memiliki manfaat jangka panjang!

Baca juga: Pentingnya Inovasi dan Tren Startup Lingkungan pada Masa Depan

ExperTree

Program baru LindungiHutan ExperTree.

LindungiHutan merasa bahwa ada kebutuhan dan kewajiban untuk memberikan informasi dan ‘jawaban’ tentang isu lingkungan yang ada. Melalui program ini, kami berharap pertanyaan yang kerap ditanyakan bisa kami berikan jawabannya dan jawaban tersebut akan menjadi sebuah database yang menyediakan informasi lingkungan dengan komprehensif.

Nantinya, LindungiHutan akan memberikan layanan konsultasi terkait dengan pertanyaan mengenai lingkungan, hutan, hingga karbon. Kami ingin pengalaman lapangan dan informasi yang kami miliki bisa membantu mereka yang memiliki kebingungan atas isu-isu lingkungan dan hutan.

Dengan adanya ExpertTree, partner akan memiliki rekan untuk membantu dalam mencari solusi masalahnya. So, selain LindungiHutan memberikan ‘saran’ atas solusi permasalahan yang dihadapi, kamu juga menawarkan aksi nyata untuk jawaban tersebut.

SubscribTree

Program baru LindungiHutan SubscribeTree.

Tahukah kamu bahwa LindungiHutan memiliki program bagi mereka yang ingin berdonasi pohon rutin setiap bulannya? Melalui SubscribTree, kami ingin menawarkan benefit bagi para donatur atas konsistensinya dalam ikut #BersamaMenghijaukanIndonesia.

Konsepnya cukup sederhana. Kami sadar bahwa mereka yang berdonasi rutin setiap bulan telah memberikan banyak andil dalam upaya pelestarian lingkungan. Maka dari itu, sebagai tanda terima kasih LindungiHutan ingin memberikan benefit sebagai timbal balik dari orang yang jadi fans kami.

BiodiversiTree

Program baru LindungiHutan Biodiversitree.

Program pengayaan keanekaragaman hayati di lokasi penanaman untuk membentuk ekosistem berkelanjutan. Berawal dari gagasan bahwasanya yang disebut hutan itu bukan homogen, tetapi heterogen dengan berbagai macam isinya.

LindungiHutan juga paham bahwa selain melakukan penghijauan melalui penanaman pohon, ada beberapa barometer yang hendak dipenuhi oleh partner salah satunya adalah pengayaan biodiversitas. 

Dalam praktiknya nanti, BiodiversiTree akan menjadi sarana untuk mendorong pengkayaan keanekaragaman hayati yang ada di kawasan hutan.

Jadi, kalau di program MoreTree kami menggunakan pendekatan ekonomi dan sosial, di BiodiversiTree kami fokus pada upaya apa yang bisa LindungiHutan lakukan dalam memperkaya jenis flora dan faunanya. Goal besarnya adalah memberikan dampak baik bagi lingkungan dan menjaga ekosistem hutan.

AffiliaTree

Program baru LindungiHutan AfiliaTree.

Program afiliasi marketing yang memberikan benefit untuk setiap kesuksesan ajakan untuk berkolaborasi. Cikal bakalnya adalah apa jadinya jika seseorang meng-affiliate sesuatu yang sifatnya positif. Ajakan menanam pohon misalnya? Jadi, buat kamu yang berhasil mengajak orang lain untuk meramaikan Kampanye Alam atau berdonasi pohon bersama LindungHutan, kamu akan mendapatkan benefit tertentu.

Nantinya akan ada berbagai jenis skema dengan berbagai jenis benefit pula dalam program AfiliaTree. Intinya, ajakan adalah kata kuncinya! Makin banyak kamu mengajak orang untuk berkontribusi bersama LindungiHutan, semakin banyak pula kamu menerima timbal baliknya.

VouchTree

Program baru LindungiHutan VouchTree.

Bukankah semua orang suka dengan diskon dan potongan? Well, LindungiHutan juga memberikan diskon dan potongan ketika kamu berdonasi pohon dalam berbagai skema yang ada. Kamu hanya perlu memasukkan kode voucher di halaman pembayaran donasi pohon dan nikmati benefit yang ditawarkan.

VouchTree merupakan program apresiasi dari campaigner atau sponsor untuk para donatur yang terlibat. Ayo masukkan kode voucher-nya dan tanam pohon sebanyak-banyaknya!

Integrasi IT System

Program baru LindungiHutan Integrasi System.

Sebagaimana namanya, program ini mengintegrasikan sistem teknologi LindungiHutan melalui API untuk fitur donasi, karbon kalkulator, sertifikat, dan lain sebagainya.

Highlight-nya adalah bagaimana produk digital LindungiHutan bisa sama-sama dikenal oleh khalayak seperti halnya program-program LindungiHutan yang ada.

Intinya, kami ingin fitur-fitur yang LindungiHutan miliki bisa dipakai di platform lain. Karena mungkin saja kamu checkout belanjaan sembari donasi pohon dan memantau perkembangannya.

Barangkali juga kamu ingin naik ojek online tetapi penasaran dengan jumlah karbon yang dihasilkan dari satu perjalanan tersebut. Nah, bagaimana kalau kalkulator karbon Imbangi ada di aplikasi ojek online yang kamu pakai. Jadi, di satu aplikasi ojek online tersebut kamu bisa pesan ojek sambil ngitung jumlah karbonnya.

Baca juga: 5 Nilai-Nilai LindungiHutan yang Jarang Orang Ketahui, Apa Saja?

Itulah 8 program baru LindungiHutan di tahun 2023! Kami berharap program tersebut bisa memudahkan kita semua dalam #BersamaMenghijaukanIndoensia! Oh iya, sedikit bocoran beberapa program yang ada akan mulai berjalan di pertengahan tahun. Jadi, tunggu aja tanggal mainnya ya!

Muhamad Iqbal adalah SEO content writer di LindungiHutan dengan fokus pada tulisan-tulisan lingkungan, kehutanan dan sosial.

Rawat Bumi LindungiHutan