Connect with us

Mitra Hijau

Eathink Market dan LindungiHutan Tanam 130 Mangrove di Tangerang

Published

on

Eathink Market Lakukan Penanaman Mangrove

Dalam upaya menjaga kelestarian lingkungan, Eathink Market melakukan aksi penanaman pohon di Desa Sukawali, Tangerang. Program ini bertujuan untuk melindungi ekosistem pesisir sekaligus memperkuat kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan.

Eathink Market adalah sustainable healthy store yang menawarkan makanan lokal, organik, produk pangan nabati, dan alami yang mudah diakses dan terjangkau bagi konsumen. Selain peduli terhadap kesehatan konsumen, Eathink Market juga peduli terhadap lingkungan sekitar dengan melakukan kolaborasi bersama LindungiHutan.

Komitmen Pelestarian Lingkungan Eathink Market dan LindungiHutan

Kontribusi Eathink Market secara nyata dalam upaya pelestarian lingkungan dilakukan melalui aksi penanaman mangrove. Setiap penjualan 1 bundle produk eco-friendly, Eathink Market akan mendonasikan 1 pohon mangrove di LindungiHutan. Melalui kampanye ini, berhasil terkumpul 130 pohon yang ditanam di Sukawali pada 8 Juni 2024.

Eathink Market juga mengajak konsumen untuk ikut serta dalam challenge #IjoinAja di media sosial, guna meningkatkan kesadaran terhadap penggunaan barang-barang ramah lingkungan. Masyarakat dapat mengunggah kegiatan yang menunjukkan penggunaan produk ramah lingkungan.

Baca juga: Dukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan, PT Hino Finance Indonesia Tanam 3.412 Mangrove di Bali

Pentingnya Mangrove bagi Ekosistem Pesisir

Mangrove merupakan jenis tanaman yang hidup di wilayah pesisir. Memiliki peran penting dalam menjaga keseimbangan wilayah pantai. Keberadaan mangrove mampu menyerap emisi karbon, menghasilkan oksigen, menyediakan jasa lingkungan, dan menjadi sumber pendapatan bagi masyarakat sekitarnya. Penanaman mangrove menjadi salah satu solusi efektif untuk mengurangi dampak perubahan iklim.

Dalam program ini, Eathink Market dan LindungiHutan bekerja sama dengan Kelompok Tani Hutan Remaja Tanjung Burung. Kelompok tani ini dilibatkan sebagai penyedia bibit mangrove yang kemudian dibeli dan ditanam. Langkah ini tidak hanya melestarikan lingkungan, tetapi juga memberdayakan masyarakat lokal serta meningkatkan perekonomian mereka.

Program penanaman mangrove ini diharapkan dapat memberikan kontribusi nyata dalam mengurangi dampak perubahan iklim. Eathink Market dan LindungiHutan juga berharap program ini bisa mengajak lebih banyak masyarakat untuk turut serta dalam menjaga kelestarian lingkungan. Melalui kegiatan ini, mereka ingin menunjukkan bahwa tindakan kecil seperti menanam mangrove bisa memiliki dampak besar bagi lingkungan dan kesejahteraan masyarakat pesisir.

Kolaborasi ini juga menunjukkan pentingnya keterlibatan semua pihak dalam upaya pelestarian lingkungan. Dengan adanya program penanaman mangrove, Eathink Market dan LindungiHutan membuktikan bahwa bisnis yang peduli lingkungan dapat berjalan beriringan dengan upaya pemberdayaan masyarakat. Ini adalah langkah kecil namun berarti untuk masa depan yang lebih hijau dan berkelanjutan.

Jalankan aksi nyata yang berkelanjutan bersama LindungiHutan, Mari #BersamaMenghijaukanIndonesia

Baca juga: Kontribusi Hijau Dana Esta Ventura Tanam 5.001 Pohon Mangrove di Pesisir Indramayu

LindungiHutan Menanam Lebih dari 800 RIBU Pohon di 50 Lokasi Penanaman Bersama 500+ Perusahaan dan Brand

Ana Salsabila adalah Junior SEO Content Writer di LindungiHutan yang berpengalaman dalam penulisan artikel tentang lingkungan dan kehutanan.

Rawat Bumi LindungiHutan