Connect with us

Mitra Hijau

Gramedia Ecoliteracy: Program Penghijauan 250 Pinus di Gunung Andong Bersama LindungiHutan

Published

on

Program CSR Penghijauan Gramedia Ecoliteracy di Gunung Andong.

PT Gramedia Asri Media adalah salah satu unit bisnis strategis di bawah Grup Kompas Gramedia yang didirikan pada tahun 1970. Gramedia Store fokus pada bisnis ritel dengan produk utama buku dan alat tulis.

Hal ini berkaitan dengan misi untuk terlibat dalam upaya mencerdaskan dan mencerdaskan kehidupan bangsa melalui distribusi dan informasi dan pengetahuan. Hingga saat ini, perusahaan tersebut memiliki 120 gerai yang tersebar dari Sabang hingga Merauke di 33 provinsi dan 54 kota di seluruh Indonesia. Selain itu, memiliki beberapa unit bisnis salah satunya M&C, Grasindo

Gramedia Aktif Menjalankan Program CSR di Berbagai Bidang

Tim LindungiHutan terlibat penanaman pohon pinus hasil kerjasama dengan Gramedia di lereng Gunung Andong.
Proses penanaman pohon pinus di Gunung Andong dalam kampanye alam #ColaboraTree:Gramedia Ecoliteracy oleh perwakilan tim LindungiHutan (Dok: Business Development/LindungiHutan).

Gramedia sebagai salah satu perusahaan besar di Indonesia nyatanya tak lupa akan kewajiban menjalankan CSR-nya. Tahun 2019, menjadi momentum untuk mengunjungi SDIT Al-Azhar Cairo dalam aksi penyaluran bantuan melalui program Gramedia Berbagi, kegiatan sosial yang dilakukan secara rutin oleh perusahaan yang tetap konsisten pada kepedulian pendidikan anak.

Bantuan yang diberikan kepada pihak sekolah berupa sumbangan buku, kipas angin, alat permainan edukatif, dan alat pendukung belajar lainnya. Melalui bantuan tersebut sekiranya dapat bermanfaat untuk mengurangi beban para pihak sekolah khususnya murid dalam kegiatan sekolah.

Perusahaan tersebut juga bekerja sama dengan Pos Indonesia dalam acara Donasi Buku yang diselenggarakan Hari Rabu, 17 Januari 2018. Pernah juga menjadi salah satu perusahaan yang menjadi donatur pada acara ini dengan mengirimkan sejumlah 1.200 eksemplar buku.

Dalam acara ini, Gramedia juga berkolaborasi dengan KPK, Provisi Education, The Asia Foundation, Dompet Dhuafa, Kemenlu, dan terkumpul sejumlah 21.455 eksemplar buku terdiri dari 774 paket yang akan dibagikan ke 533 Taman Bacaan Masyarakat di seluruh Indonesia.

Baca juga: Watsons Indonesia Gelar Kembali Aksi Penghijauan Tanam 1000 Mangrove di Kepulauan Seribu

Wujudkan Program Kepedulian Lingkungan Brand Anda Bersama LindungiHutan

LindungiHutan telah membantu 456 perusahaan dan brand dalam aksi penghijauan yang tersebar di seluruh Indonesia. Kami telah bekerja sama dengan mitra penggerak di 40+ lokasi penanaman. Tunggu apa lagi? Jalin kerja sama dengan Kami sekarang juga!

Peran Nyata Gramedia Terhadap Kelestarian Lingkungan

Gramedia menaruh perhatian kepada persoalan kelestarian lingkungan seperti program penghijauan. Bersama LindungiHutan, perusahan tersebut menanam pohon pinus melalui inisiasi kampanye alam bertajuk ‘#ColaboraTree: Gramedia Ecoliteracy’. Dengan melakukan pembelian 1 buku terbitan Gramedia, maka sama saja menanam 1 pohon pinus.

Kampanye alam tersebut sukses mengumpulkan 250 pohon pinus dan telah ditanam di Gunung Andong, Kabupaten Magelang pada 20 Juni 2022.

Baca juga: PT Santos Jaya Abadi (Grup Kapal Api) Menanam 637 Mangrove di Semarang

Penanaman pohon yang dilakukan oleh Gramedia sudah semestinya kita apresiasi bersama. Langkah tersebut harapannya bisa menginspirasi kita semua dan berbagai pihak untuk turut bersama merawat dan menghijaukan bumi kita. Dengan begitu, akan makin banyak pula ‘tangan’ yang menjaga bumi kita.

Kolaborasi Penghijauan Gramedia dan LindungiHutan di Gunung Andong, Magelang

Gunung Andong adalah sebuah gunung bertipe perisai di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Tepatnya, lokasi gunung ini berada di antara Ngablak dan Tlogorejo, Grabag dan memiliki ketinggian sekitar 1.726 Mdpl. Gunung Andong adalah salah satu dari beberapa gunung yang melingkari Magelang. Berdampingan dengan Gunung Telomoyo, gunung ini berada di perbatasan wilayah Salatiga, Semarang, dan Magelang.

Gunung Andong menjadi salah satu tujuan wisata pendakian domestik, mengingat panorama alam indah yang ditawarkannya. Sayangnya, bagian atas hanya tertutupi oleh padang rumput dengan tempat yang sangat curam. Oleh sebab itu, perlu diadakannya penanaman untuk memperkaya keanekaragaman hayati di sana serta menjadi sumber air sendiri untuk kawasan Andong.

Berangkat dari kondisi tersebut, Gramedia bersama LindungiHutan melakukan penanaman 250 pohon pinus sebagai jalan solusinya.

Pohon pinus mempunyai berbagai manfaat secara ekologi dan sosial diantaranya yaitu:

  • Pohon pinus cocok untuk reboisasi,
  • Kawasan pinus cocok dijadikan untuk tempat wisata,
  • Pohon pinus cocok untuk reboisasi,
  • Memberikan manfaat bagi masyarakat setempat,
  • Dapat digunakan sebagai bahan baku pembuatan biopestisida.

Baca juga: PT Pamapersada Nusantara (PAMA) Jalankan Program CSR Lingkungan di Bekasi

Semoga dengan adanya penanaman 250 pohon pinus dari kerjasama LindungiHutan dan Gramedia Store bisa memberikan manfaat bagi lingkungan dan juga masyarakat.

Muhamad Iqbal adalah SEO content writer di LindungiHutan dengan fokus pada tulisan-tulisan lingkungan, kehutanan dan sosial.

Rawat Bumi LindungiHutan